DASAR-DASAR PEMAHAMAN PESERTA DIDIK
MAKALAH
Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Mata Kuliah Bimbingan dan Konseling
Oleh :
Vina Kania | 132170005 |
Julistiani | 132170006 |
Hikmah Hendariwati | 1321700 |
Annisa Dania Humaira | 1321700 |
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GEOGRAFI
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS SILIWANGI
TASIKMALAYA
2014
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat dan karunia-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan makalah ini dengan judul “Dasar-dasar Pemahaman Peserta Didik“. Makalah ini disusun dalam rangka memenuhi tugas kelompok mata kuliah Bimbingan dan Konseling
Dalam menyusun makalah ini kami banyak memperoleh bantuan serta bimbingan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, kami ingin menyampaikan ucapan terimakasih kepada :
1. dosen mata kuliah Bimbingan dan Konseling yakni yakni Ibu Lilis Karwati M.Pd yang telah banyak meluangkan waktu guna memberikan bimbingan kepada kami dalam penyusunan makalah ini.
2. kedua orang tua kami yang senantiasa memberi dukungan baik secara moril maupun materil selama proses pembuatan makalah ini.
3. rekan-rekan mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Program Studi Pendidikan Geogafi Universitas Siliwangi angkatan 2013 yang selalu memberikan dukungan dan saran serta berbagi ilmu pengetahuan demi tersusunnya makalah ini.
Makalah ini bukanlah karya yang sempurna karena masih memiliki banyak kekurangan, baik dalam hal isi maupun sistematika dan teknik penulisannya. Oleh karena itu, kami mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya membangun guna sempurnanya makalah ini. Kami berharap makalah ini dapat bermanfaat, bagi penulis khususnya dan bagi pembaca umumnya.
Tasikmalaya, 24 September 2014
Penulis
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ........................................................................
DAFTAR ISI ........................................................................................
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah .............................................................
B. Rumusan Masalah ......................................................................
C. Tujuan Makalah ..........................................................................
D. Kegunaan Makalah .....................................................................
E. Prosedur Makalah .......................................................................
BAB II PEMBAHASAN
A. Landasan Teoretis ......................................................................
1. Pengertian Pemahaman ........................................................
2. Pengertian Peserta Didik ......................................................
B. Pembahasan ................................................................................
1. Tingkatan atau Indikator Pemahaman Peserta Didik ...........
2. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Peserta Didik ................
3. Tolak Ukur Dalam Mengetahui Pemahaman Peserta Didik .
4. Cara Evaluasi Terhadap Pemahaman Peserta Didik .............
5. Usaha-usaha Dalam Meningkatkan Pemahaman
Peserta Didik.........................................................................
BAB III PENUTUP
A. Simpulan .....................................................................................
B. Saran ...........................................................................................
Daftar Pustaka
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah
B. Rumusan Masalah
Rumusan masalah merupakan suatu acuan berdasarkan pada latar belakang masalah diatas sehingga penulis merumuskan masalah sebagai berikut :
1. Apa pengertian pemahaman peserta didik?
2. Apa saja tingkatan atau indikator pemahaman peserta didik?
3. Apa saja faktor-faktor yang mempengaruhi pemahaman peserta didik?
4. Bagaimana cara mengevaluasi pemahaman peserta didik?
5. Usaha-usaha apa saja yang dilakukan seorang guru untuk meningkatkan pemahaman peserta didik?
C. Tujuan Makalah
1. Menjelaskan pengertian pemahaman peserta didik;
2. Menjelaskan indikator pemahaman peserta didik;
3. Menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi pemahaman peserta didik;
4. Mendeskripsikan cara mengevaluasi pemahaman peserta didik;
5. Mendeskripsikan tentang usaha-usaha yang harus dilakukan seorang guru untuk meningkatkan pemahaman peserta didik;
D. Kegunaan Makalah
Makalah ini diharapkan dapat berguna bagi semua pihak yang terkait dengan pembahasan yang ada dalam makalah ini.
1. Secara teoretis, hasil studi pustaka ini diharapkan dapat memberikan informasi kepada pembaca mengenai dasar-dasar pemahaman peserta didik
2. Secara praktis, hasil penelitian ini diharapkan dapat membantu para guru dan para calon guru dalam menangani peserta didik yang memiliki tingkat pemahaman yang berbeda.
BAB II
PEMBAHASAN
A. Landasan Teoretis
1. Pengertian Pemahaman
Di dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia yang diterbitkan Departemen Pendidikan dan Kebudayaan dikatakan bahwa pemahaman adalah mengerti benar atau mengetahui benar.
Pemahaman yang diartikan menguasai sesuatu dengan pikiran. Karena itu belajar berarti harus mengerti secara mental makna dan filosofinya, maksudnya dan implikasi serta aplikasi-aplikasinya sehingga menyebabkan siswa memahami suatu situasi. Hal ini sangat penting bagi siswa yang belajar, memahami maksudnya menangkap maknanya adalah tujuan akhir dari setiap mengajar. Pemahaman memiliki arti yang sangat mendasar yang meletakkan bagian-bagian belajar pada proposinya. Tanpa itu, maka skill pengetahuan dan sikap tidak akan bermakna.
Dalam belajar unsur komprehention/pemahaman itu tidak dapat dipisahkan dari unsur-unsur psikologis yang lain. Dengan motifasi, konsentrasi dan reaksi, maka subjek belajar dapat mengembangkan faktorfaktor ide/skill. Kemudian dengan unsur organisasi, maka subyek belajar dapat menata hal-hal tersebut secara bertautan menjadi suatu pola yang logis. Karena mempelajari sejumlah data sebagaimana adanya, secara bertingkat/berangsur subyek belajar mulai memahami artinya dan implikasi dari persoalan secara keseluruhan.
Perlu diingat bahwa komprehention/pemahaman itu adalah bersifat dinamis. Dengan ini diharapkan, pemahaman akan bersifat kreatif. Ia akan menghasilkan imajinasi dan fikiran yang tenang, akan tetapi apabila subjek belajar atau siswa betul-betul memahami materi yang disampaikan oleh gurunya, maka mereka akan siap memberikan jawaban-jawaban yang pasti atas pertanyaan-pertanyaan atau berbagai masalah dalam belajar. Dengan demikian jelaslah, bahwa comprehention atau pemahaman merupakan unsur psikologis yang sangat penting dalam belajar.
Menurut W.J.S Poerwodarminto, pemahaman berasal dari kata “Paham” yang artinya mengerti benar tentang sesuatu hal. Sedangkan pemahaman siswa adalah proses, perbuatan, cara memahami sesuatu. Dan belajar adalah upaya memperoleh pemahaman, hakekat belajar itu sendiri adalah usaha mencari dan menemukan makna atau pengertian. Berkaitan dengan hal ini J. Murshell mengatakan: “Isi pelajaran yang bermakna bagi anak dapat dicapai bila pengajaran mengutamakan pemahaman, wawasan (insight) bukan hafalan dan latihan.”
2. Pengertian Peserta Didik
Dalam perspektif pedagogis, peserta didik diartikan sebagai sejenis makhluk ‘Homo Educantum’, makhluk yang menghajatkan pendidikan. Dalam pengertian ini, peserta didik dipandang sebagai manusia yang memiliki potensi yang bersifat laten, sehingga dibutuhkan binaan dan bimbingan untuk mengaktualisasikannya agar ia dapat menjadi manusia susila yang cakap.
Dalam perspektif psikologis, peserta didik adalah individu yang sedang berada dalam proses pertumbuhan dan perkembangan, baik fisik maupun psikis menurut fitrahnya masing-masing. Sebagai individu yang tengah tumbuh dan berkembang, peserta didik memerlukan bimbingan dan pengarahan yang konsisten menuju ke arah titik optimal kemampuan fitrahnya.
Dalam perspektif Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional No. 20 Tahun 2003 pasal 1 ayat 4, “peserta didik diartikan sebagai anggota masyarakat yang berusaha mengembangkan dirinya melalui proses pendidikan pada jalur jenjang dan jenis pendidikan tertentu.”
Berdasarkan beberapa definisi tentang peserta didik yang disebutkan di atas dapat disimpulkan bahwa peserta didik individu yang memiliki sejumlah karakteristik, diantaranya:
a. Peserta didik adalah individu yang memiliki potensi fisik dan psikis yang khas, sehingga ia meruoakan insane yang unik.
b. Peserta didik adalah individu yang sedang berkembang. Artinya peserta didik tengah mengalami perubahan-perubahan dalam dirinya secara wajar, baik yang ditujukan kepada diri sendiri maupun yang diarahykan pada penyesuaian dengan lingkungannya.
c. Peserta didik adalah individu yang membutuhkan bimbingan individual dan perlakuan manusiawi.
d. Peserta didik adalah individu yang memiliki kemampuan untuk mandiri.
B. Pembahasan
1. Tingkatan atau Indikator Pemahaman Peserta Didik
Setiap kegiatan belajar mengajar mempunyai sasaran atau tujuan. Tujuan itu bertahap dan berjenjang, mulai dari yang sangat operasional dan konkret yakni tujuan pembelajaran khusus, tujuan pembelajaran umum, tujuan kurikuler, tujuan nasional, sampai pada tujuan yang bersifat universal. Persepsi guru atau persepsi anak didik mengenai sasaran akhir kegiatan belajar mengajar akan mempengaruhi persepsi mereka terhadap sasaran antara serta sasaran kegiatan. Sasaran itu harus diterjemahkan ke dalam ciri-ciri perilaku kepribadian yang didambakan. Secara khusus dalam proses belajar mengajar guru berperan sebagai pengajar, pembimbing, perantara sekolah dengan masyarakat, administrator dan lain-lain. Untuk itu wajar bila guru memahami dengan segenap aspek pribadi siswa / anak didik seperti :
a. Kecerdasan dan bakat khusus,
b. Prestasi sejak permulaan sekolah,
c. Perkembangan jasmani dan kesehatan,
d. Kecenderungan emosi dan karakternya,
e. Sikap dan minat belajar,
f. Cita-cita ,
g. Kebiasaan belajar dan bekerja,
h. Hobi dan penggunaan waktu senggang,
i. Hubungan sosial di sekolah dan di rumah,
j. Latar belakang keluarga,
k. Lingkungan tempat tinggal,
l. Dan sifat-sifat khusus dan kesulitan belajar anak didik.
Usaha untuk memahami anak didik ini bisa dilakukan melalui evaluasi, selain itu guru mempunyai keharusan melaporkan perkembangan hasil belajar para siswa kepada kepala sekolah, orang tua, serta instansi yang terkait.
Pemahaman adalah hasil belajar, misalnya anak didik dapat menjelaskan dengan susunan kalimatnya sendiri atas apa yang dibacanya atau didengarnya, memberi contoh lain dari yang telah dicontohkan guru atau menggunakan petunjuk penerapan pada kasus lain. Dari aspek pribadi siswa di atas pemahaman dapat dibedakan menjadi tiga kategori:
a. Tingkat terendah adalah pemahaman terjemahan mulai dari terjemahan dalam arti yang sebenarnya, misalnya: dari bahasa Inggris ke bahasa Indonesia.
b. Tingkat kedua adalah pemahaman penafsiran, yakni menghubungkan bagian-bagian terdahulu dengan yang diketahui berikutnya atau menghubungkan beberapa bagian dari grafik dengan kejadian.
c. Tingkat ketiga (tingkat tertinggi) adalah pemahaman ekstrapolasi tertulis dapat membuat ramalan konsekuensi atau dapat memperluas persepsi dalam arti waktu, dimensi, kasus atau masalahnya.
2. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Pemahaman Peserta Didik
Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi pemahaman peserta didik antara lain sebagai berikut :
a. Faktor internal
1) Faktor jasmaniah (fisiologi) meliputi ; keadaan panca indra yang sehat tidak mengalami cacat (gangguan) tubuh, sakit atau perkembangan yang tidak sempurna.
2) Faktor psikologis meliputi keintelektualan (kecerdasan), minat bakat, dan potensi prestasi yang dimiliki.
3) Faktor kematangan fisik atau psikis.
b. Faktor eksternal
1) Faktor sosial, meliputi : lingkungan keluarga, lingkungan sekolah, lingkungan kelompok, lingkungan masyarakat
2) Faktor budaya, meliputi ; adat istiadat, ilmu pengetahuan, teknologi dan kesenian
3) Faktor lingkungan fisik, meliputi ; fasilitas rumah, fasilitas sekolah dalam lingkup pembelajaran
4) Faktor lingkungan spiritual (keagamaan
Pemahaman diri (minat, abilitas, kepribadian, nilai-nilai dan sikap, kelebihan dan kekurangan) di pengaruhi oleh faktor internal dan faktor eksternal di atas, faktor internal yang turut mempengaruhi pemahaman diri siswa ditentukan oleh diri terbuka dan tertutup. Kepribadian yang terbuka berkonstribusi positif terhadap pemahaman diri, sedangkan kepribadian yang tertutup adalah faktor penghambat dalam pemahaman diri. Sedangkan faktor eksternal (lingkungan) yang mempengaruhi pemahaman diri antara lain, lingkungan keluarga, teman sebaya, dan sekolah.
3. Tolak Ukur Dalam Mengetahui Pemahaman Peserta Didik
Tolak ukur pemahaman siswa sangat dipengaruhi oleh kemampuan intelektualnya sebagai mana yang dikemukakan oleh Yusuf syamsu dan Sugandhi nani (dalam Ediasri Toto Atmodiwirjo, 2011:70) mengemukakan bahwa “Untuk mengembangkan kemampuan intelektual atau keterampilan berfikir siswa, yaitu tentang “core thinking skills”antara lain sebagai berikut.
a. Mengasah ketajaman panca indra untuk menerima masukan informasi dari luar (information gathering)
b. Mengarahkan persepsi dan perhatian (focusing) untuk menjaring informasi.
c. Mengevaluasi, melakukan penilaian (evaluation).
d. Mengeabstraksi, restrukturisasi, membuat ringkasan (integrating).
e. Meyimpulkan, menduga, elaborasi (generating).
f. Mengidentifiksikan ciri penting (analyzing).
g. Mengurutkan, membedakan, mengelompokkan (organizing).
h. Mengingat (remembering), dengan strategi antara lain pengulangan, memberi makna, membuat catatan, melakukan asosiasi pengalaman sehari-hari.
Kemampuan seorang untuk memahami dan menyerap pelajaran sudah pasti berbeda tingkatnya. Ada yang cepat, sedang dan ada pula yang sangat lambat. Karenanya, mereka seringkali harus menempuh cara berbeda untuk bisa memahami sebuah informasi atau pelajaran yang sama. Adapun indikator-indikator keberhasilan sebagai tolak ukur dalam mengetahui pemahaman siswa adalah sebagai berikut :
a. Daya serap terhadap bahan pengajaran yang diajarkan mencapai prestasi tinggi, baik secara individual maupun kelompok.
b. Penilaian yang digariskan dalam tujuan pengajaran/instruksional khusus (TIK) telah dicapai oleh siswa, baik secara individual maupun kelompok.
c. Siswa dapat menjelaskan, mendefinisikan dengan kata-kata sendiri dengan cara pengungkapannya melalui pertanyaan, soal dan tes tugas.
4. Cara Evaluasi Terhadap Pemahaman Peserta Didik
Wiersma dan Jurs membedakan antara evaluasi, pengukuran dan testing. Mereka berpendapat bahwa evaluasi adalah suatu proses yang mencakup pengukuran dan mungkin juga testing, yang juga berisi pengambilan keputusan tentang nilai. Pendapat ini sejalan dengan pendapat Arikunto yang menyatakan bahwa evaluasi merupakan kegiatan mengukur dan menilai. Kedua pendapat di atas secara implisit menyatakan bahwa evaluasi memiliki cakupan yang lebih luas daripada pengukuran dan testing.
Sementara itu Asmawi Zainul dan Noehi Nasution mengartikan pengukuran sebagai pemberian angka kepada suatu atribut atau karakteristik tertentu yang dimiliki oleh orang, hal, atau obyek tertentu menurut aturan atau formulasi yang jelas, sedangkan penilaian adalah suatu proses untuk mengambil keputusan dengan menggunakan informasi yang diperoleh melalui pengukuran hasil belajar baik yang menggunakan tes maupun nontes. Pendapat ini sejalan dengan pendapat Suharsimi Arikunto yang membedakan antara pengukuran, penilaian, dan evaluasi. Arikunto menyatakan bahwa mengukur adalah membandingkan sesuatu dengan satu ukuran. Pengukuran bersifat kuantitatif. Sedangkan menilai adalah mengambil suatu keputusan terhadap sesuatu dengan ukuran baik buruk. Penilaian bersifat kualitatif.
Pengertian penilaian yang ditekankan pada penentuan nilai suatu obyek juga dikemukakan oleh Nana Sudjana. Ia menyatakan bahwa penilaian adalah proses menentukan nilai suatu obyek dengan menggunakan ukuran atau kriteria tertentu, seperti Baik , Sedang, Jelek.
a. Tujuan Evaluasi
Sebagaimana diuraikan pada bagian terdahulu bahwa evaluasi dilaksanakan dengan berbagai tujuan. Khusus terkait dengan pembelajaran, evaluasi dilaksanakan dengan tujuan:Mendeskripsikan kemampuan belajar siswa.
1) Mengetahui tingkat keberhasilan Proses Belajar Mengajar
2) Menentukan tindak lanjut hasil penilaian
3) Memberikan pertanggung jawaban (accountability)
b. Manfaat Evaluasi
1) Secara Umum
a) Memahami sesuatu : mahasiswa (entry behavior, motivasi, dll), sarana dan prasarana, dan kondisi dose
b) Membuat keputusan : kelanjutan program, penanganan “masalah”, dll
c) Meningkatkan kualitas Proses Belajar Mengajar : komponen-komponen Proses Belajar Mengajar
d) Sementara secara lebih khusus evaluasi akan memberi manfaat bagi pihak-pihak yang terkait dengan pembelajaran, seperti siswa, guru, dan kepala sekolah
2) Bagi Guru
a) Mendeteksi siswa yang telah dan belum menguasai tujuan : melanjutkan, remedial atau pengayaan.
b) Ketepatan materi yang diberikan : jenis, lingkup, tingkat kesulitan, dll.
c) Ketepatan metode yang digunakan.
c. Macam-macam Evaluasi
1) Formatif
Evaluasi formatif adalah evaluasi yang dilakukan pada setiap akhir pembahasan suatu pokok bahasan / topik, dan dimaksudkan untuk mengetahui sejauh manakah suatu proses pembelajaran telah berjalan sebagaimana yang direncanakan. Winkel menyatakan bahwa yang dimaksud dengan evaluasi formatif adalah penggunaan tes-tes selama proses pembelajaran yang masih berlangsung, agar siswa dan guru memperoleh informasi (feedback) mengenai kemajuan yang telah dicapai. Dengan kata lain evaluasi formatif dilaksanakan untuk mengetahui seberapa jauh tujuan yang telah ditetapkan telah tercapai.
Dari hasil evaluasi ini akan diperoleh gambaran siapa saja yang telah berhasil dan siapa yang dianggap belum berhasil untuk selanjutnya diambil tindakan-tindakan yang tepat. Tindak lanjut dari evaluasi ini adalah bagi para siswa yang belum berhasil maka akan diberikan remedial, yaitu bantuan khusus yang diberikan kepada siswa yang mengalami kesulitan memahami suatu pokok bahasan tertentu. Sementara bagi siswa yang telah berhasil akan melanjutkan pada topik berikutnya, bahkan bagi mereka yang memiliki kemampuan yang lebih akan diberikan pengayaan, yaitu materi tambahan yang sifatnya perluasan dan pendalaman dari topik yang telah dibahas.
2) Sumatif
Evaluasi sumatif adalah evaluasi yang dilakukan pada setiap akhir satu satuan waktu yang didalamnya tercakup lebih dari satu pokok bahasan, dan dimaksudkan untuk mengetahui sejauhmana peserta didik telah dapat berpindah dari suatu unit ke unit berikutnya. Winkel mendefinisikan evaluasi sumatif sebagai penggunaan tes-tes pada akhir suatu periode pengajaran tertentu, yang meliputi beberapa atau semua unit pelajaran yang diajarkan dalam satu semester, bahkan setelah selesai pembahasan suatu bidang studi.
3) Diagnostik
Evaluasi diagnostik adalah evaluasi yang digunakan untuk mengetahui kelebihan-kelebihan dan kelemahan-kelemahan yang ada pada siswa sehingga dapat diberikan perlakuan yang tepat. Evaluasi diagnostik dapat dilakukan dalam beberapa tahapan, baik pada tahap awal, selama proses, maupun akhir pembelajaran. Pada tahap awal dilakukan terhadap calon siswa sebagai input. Dalam hal ini evaluasi diagnostik dilakukan untuk mengetahui kemampuan awal atau pengetahuan prasyarat yang harus dikuasai oleh siswa. Pada tahap proses evaluasi ini diperlukan untuk mengetahui bahan-bahan pelajaran mana yang masih belum dikuasai dengan baik, sehingga guru dapat memberi bantuan secara dini agar siswa tidak tertinggal terlalu jauh. Sementara pada tahap akhir evaluasi diagnostik ini untuk mengetahui tingkat penguasaan siswa atas seluruh materi yang telah dipelajarinya.
5. Usaha-usaha Dalam Meningkatkan Pemahaman Peserta Didik
Adapun usaha-usaha guru dalam meningkatkan pemahaman siswa antara lain:
a. Memperbaiki proses pengajaran
Langkah ini merupakan langkah awal dalam meningkatkan proses pemahaman siswa dalam belajar, perbaikan proses pengajaran meliputi : perbaikan tujuan pembelajaran, khususnya tujuan instruksional khusus bahan (materi) pelajaran, metode dan media yang tepat serta pengadaan evaluasi belajar, yang mana evaluasi ini bertujuan untuk mengetahui seberapa jauh tingkat pemahaman siswa terhadap materi yang disajikan. Evaluasi ini dapat berupa tes formatif, subsumatif, sumatif.
b. Adanya kegiatan bimbingan belajar
Kegiatan bimbingan belajar merupakan bantuan yang diberikan kepada individu tertentu (siswa) agar dapat mencapai taraf perkembangan dan kebahagiaan secara optimal. Ini menunjukkan bahwa bimbingan belajar ini hanya diberikan kepada individu tertentu yaitu siswa yang dipandang memerlukan bimbingan tersebut. Adapun tujuan kegiatan bimbingan belajar adalah :
1) Mencatat cara-cara belajar yang efektif dan efisien bagi siswa
2) Menunjukkan cara-cara mempelajari dan menggunakan buku pelajaran
3) Memberikan informasi dalam memilih bidang studi program, jurusan dan kelompok belajar yang seusai dengan bakat, minat, kecerdasan dan lain-lain.
4) Membuat tugas sekolah baik individu / kelompok
5) Menunjukkan cara-cara menyelesaikan kesulitan belajar.
c. Penambahan waktu belajar dan pengadaan feed back (umpan balik) dalam belajar
Dalam pembelajaran, seorang siswa harus diberi waktu yang sesuai dengan bakat mempelajari pelajaran, tugas kemampuan siswa dalam memahami pelajaran dan kualitas pelajaran itu sendiri. Sehingga dengan demikian siswa dapat belajar dan mencapai pemahaman yang optimal.
Disamping penambahan waktu belajar guru juga harus sering mengadakan Feed Back (umpan baik) sebagai pemantapan belajar. Umpan balik merupakan observasi terhadap akibat perbuatan (tindakan) dalam belajar. Hal ini dapat memberikan kepastian kepada siswa apakah kegiatan belajar telah/belum mencapai tujuan. Bahkan dengan adanya Feed Back jika terjadi kesalahan pada anak, maka anak akan segera memperbaiki kesalahannya.
d. Motivasi belajar
Motivasi belajar adalah dorongan yang menyebabkan terjadi suatu perbuatan atau tindakan tertentu. perbuatan belajar terjadi karena adanya motivasi yang mendorong seseorang untuk melakukan perbuatan belajar. Motivasi ini dapat memberikan dorongan yang akan menunjang kegiatan belajar siswa. Dalam hal ini guru bertindak sebagai “motivator” terhadap siswa. Motivasi belajar dapat berupa : motivasi ekstrinsik dan intrinsik. Motivasi ekstrinsik adalah dorongan yang timbul untuk mencapai tujuan yang datang dari luar dirinya. Misalnya ; guru memberikan pujian (penghargaan), hadiah, perhatian/menciptakan suasana belajar sehat. Sedangkan motivasi intrinsik adalah dorongan agar siswa melakukan kegiatan belajar atas dasar keinginan dan kebutuhan serta kesadaran diri sendiri sebagai siswa.
e. Kemauan belajar
Adanya kemauan dapat mendorong belajar dan sebaliknya tidak adanya kemauan dapat memperlemah belajar. Kemauan belajar merupakan hal yang penting dalam belajar. Karena kemauan merupakan fungsi jiwa untuk dapat mencapai tujuan dan merupakan kekuatan dari dalam jiwa seseorang. Artinya seseorang siswa mempunyai suatu kekuatan dari dalam jiwanya untuk melakukan aktivitas belajar.
f. Remedial teaching (pengajaran perbaikan)
Remedial teaching adalah suatu pengajaran yang bersifat membetulkan (pengajaran yang membuat menjadi baik). Dalam proses belajar mengajar siswa dihadapkan dapat mencapai pemahaman (hasil belajar) yang optimal sehingga jika ternyata siswa belum berhasil. Maka diperlukan suatu bimbingan khusus yaitu remedial teaching dalam rangka membantu dalam pencapaian hasil belajar. Adapun sasaran pokok dari tindakan remedial teaching adalah :
1) Siswa yang prestasinya dibawah minimal, diusahakan dapat memenuhi kriteria keberhasilan minimal.
2) Siswa yang sedikit kurang/telah mencapai bakat maksimal dalam keberhasilan akan dapat disempurnakan atau ditinggalkan pada program yang lebih tinggi lagi.
g. Keterampilan mengadakan variasi
Variasi disini mengandung arti suatu kegiatan guru dalam proses belajar mengajar yang ditujukan untuk mengatasi kebosanan murid. Sehingga situasi belajar mengajar murid senantiasa aktif dan terfokus pada mata pelajaran yang disampaikan.
Keterampilan ini meliputi ; variasi dalam cara mengajar guru, variasi dalam penggunaan media dan metode belajar, seta variasi pola interaksi guru dan murid.
Dengan keterampilan mengadakan variasi dalam proses belajar mengajar ini, memungkinkan untuk membangkitkan gairah belajar, sehingga akan di temukan suasana belajar yang “hidup” artinya antara guru dan murid saling berinteraksi, tidak ada rasa kejenuhan dalam belajar. Dengan keadaan demikian, pemahaman siswa mudah tercapai bahkan akan menemukan suatu keberhasilan belajar yang diinginkan.
DAFTAR PUSTAKA
Linda. (2013).”Makalah Pemahaman Pribadi Siswa”. [Online]. Tersedia : http://linda19940308.blogspot.com/2013/05/makalah-pemahaman-pribadi-siswa_3.html
Arikuto, Suharsimi.1999. Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara
Desmita.2009. Psikologi Perkembangan Peserta Didik. Bandung : Rosdakarya
Sadirman, A.M.1990. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta : Rajawali, Pers
Sukmadinata, N S.2005. Landasan Psikologi Proses Pendidikan. Bandung : Rosdakarya
Syaiful Bahri Djamarah.1996. Strategi Belajar Mengajar, Jakarta ; PT. Rineka Cipta